Nasional Borneo Kongres
Dari Wikipedia Indonesia, ensiklopedia bebas berbahasa Indonesia.
Nasional Borneo Kongres adalah salah satu sarana politik Cokroaminoto untuk tanah seberang, guna menggalang kekuatan rakyat menentang kolonialisme Belanda, ialah dengan menghimpun dalam Kongres ini wakil-wakil rakyat Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur dan wakil-wakil Perserikatan Dayak (Pakat Dayak) baik dari golongan Islam maupun golongan lainnya.
Sarekat Islam melalui Nasional Borneo Kongres meningkatkan rasa kesadaran manisia Bumiputera Borneo untuk :
- meningkatkan derajat kehidupan rakyat Borneo supaya sejajar dengan suku-suku lainnya.
- memuliakan kepribadian bangsa dan menghargai barang buatan sendiri.
- bersama rakyat Hindia lainnya mencapai kemerdekaan Hindia dengan melalui saluran hukum yang berlaku.
Tulisan rintisan ini belum dikategorikan, tapi Anda dapat membantu Wikipedia mengembangkannya. |