Fundamentalisme
Dari Wikipedia Indonesia, ensiklopedia bebas berbahasa Indonesia.
Fundamentalisme adalah sebuah gerakan dalam sebuah aliran, paham atau agama yang berupaya untuk kembali kepada apa yang diyakini sebagai dasar-dasar atau asas-asas (fondasi). Karenanya, kelompok-kelompok yang mengikuti paham ini seringkali berbenturan dengan kelompok-kelompok lain bahkan yang ada di lingkungan agamanya sendiri. Mereka menganggap diri sendiri lebih murni dan dengan demikian juga lebih benar daripada lawan-lawan mereka yang iman atau ajaran agamanya telah "tercemar".
Biasanya hal ini didasarkan pada tafsir atau interpretasi secara harafiah semua ajaran yang terkandung dalam Kitab Suci atau buku pedoman lainnya.
[sunting] Lihat pula
- Fundamentalisme di dalam Kekristenan
- Fundamentalisme di dalam Islam
- Fundamentalisme di dalam Yudaisme
- Fundamentalisme di dalam Buddhisme
- Fundamentalisme di dalam Hinduisme
![]() |
Tulisan rintisan ini belum dikategorikan, tapi Anda dapat membantu Wikipedia mengembangkannya. |