Bahasa Hongaria
Dari Wikipedia Indonesia, ensiklopedia bebas berbahasa Indonesia.
Bahasa Hongaria atau dalam bahasa setempat disebut Magyar (baca: mojor) merupakan anak cabang bahasa-bahasa Fino-Ugrik. Dituturkan oleh 14 juta jiwa, dan 10 juta di antaranya hidup di Hongaria. Bahasa ini dituturkan di kawasan-kawasan seperti Rumania, Slowakia, Austria, Serbia, Kroasia, Slovenia dan Ukraina.
Hongaria (Magyar) | |
---|---|
DItuturkan di: | Hongaria dan 10 negara lainnya |
Wilayah: | -- |
Penutur keseluruhan: | 14.5 Juta |
Peringkat Bahasa: | 66 |
Keluarga Bahasa Klasifikasi: |
Bahasa-bahasa Ural Fino-Ugrik |
Status Resmi | |
Bahasa Resmi di: | Hongaria |
Diatur oleh: | -- |
Kode Bahasa | |
ISO 639-1 | hu |
ISO 639-2 | hun |
SIL | HNG |
Daftar isi |
[sunting] Sejarah Bahasa Hongaria
Leluhur bangsa dan bahasa Hongaria diperkirakan berasal dari Siberia dengan nama Onoguoroi. Namun demikian asal-usul mereka masih sangat kabur dan sulit dibuktikan.
Ada juga yang mengkaitkan hubungan antara bahasa Hongaria dengan bahasa kaum Hun yang pernah menguasai padang rumput Asia Tengah hingga Eropa. Namun hal ini juga masih diragukan.
[sunting] Kelompok Bahasa
Bahasa Hongaria digolongkan dalam bahasa Finno-Ugrik. Menariknya, bahasa ini serumpun dengan bahasa-bahasa di kawasan Siberia yang jaraknya ribuan mil dari Hongaria sendiri. Bahasa-bahasa yang serupa dengan Hongaria ini antara lain Khanty, dan Mansi yang dituturkan di Rusia.
[sunting] Wilayah Sebar Tutur
Bahasa Hongaria dituturkan di negara-negara berikut :
Negara | Penutur |
---|---|
Hongaria | 10,298,820 |
Rumania (khususnya Transylvania) |
1,700,000 - 3,000,000(X) |
Slowakia | 597,400 |
Serbia-Montenegro (khususnya Vojvodina) |
293,000 |
Ukraina | 187,000 |
Israel | 70,000 |
Austria (khususnya Burgenland) |
22,000 |
Kroasia (khususnya wilayah Osijek, Vukovar) |
16,500 |
Slovenia | 9,240 |
Bahasa ini juga dipakai oleh komunitas Hongaria di Kanada, Amerika Serikat dan Australia
[sunting] Status Resmi
Bahasa Hongaria selain menjadi bahasa resmi di Hongaria, juga menjadi salah satu bahasa resmi di Uni Eropa. Bahasa ini juga menjadi salah satu bahasa resmi di Vojvodina, Serbia-Montenegro dan diakui meski tidak resmi di Rumania.